Ikuti kami di

Timnas AMIN Gelar Kenduri Rakyat & Nobar Debat I Capres di Rumah Perubahan Brawijaya X


Sebelum nonton bareng debat 1 Pilpres, para relawan, warga, simpatisan, jajaran Timnas AMIN, serta tokoh masyarakat menggelar acara Kenduri Rakyat dengan menikmati kuliner tradisional, mimbar bebas, dan hiburan musik di Rumah Perubahan Brawijaya X, Jakarta Selatan, Selasa (12/12/2023).

Terlihat ratusan orang bersuka cita mengikuti Kenduri Rakyat yang digelar oleh Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN).

Bachtiar Firdaus, Wasekjen Timnas AMIN, mengatakan bahwa kondisi negara saat ini sedang tidak baik-baik saja dalam berbagai sektor seperti huku, ekonomi, dan lainnya serta dilihat dari berbagai indikator seperti indeks demokrasi dan penegakan hukum serta pemberantasan korupsi. Baru-baru ini juga muncul isu kecurangan Pilpres.

"Untuk itu, debat malam ini diimbau kepada publik agar memperhatikan tiap paslon dengan topik hukum, hak asasi manusia, pemberantasan korupsi, dan lainnya. Poin-poin debat bukan hanya bicarakan problem dari topik saja, tetapi solusi terbaik. Paslon 1 akan bicarakan solusi konkret," tutur Bachtiar dalam konferensi pers, Selasa (12/12/2023).

Kenduri Rakyat merupakan bentuk pengawalan rakyat melalui doa bersama yang akan menjadi bekal dan dukungan pasangan AMIN dalam debat pertama capres-cawapres yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Berbagai elemen, seperti simpatisan, relawan, dan khususnya para Penggerak Perubahan AMIN mengikuti Kenduri Rakyat sekaligus nobar di Rumah Perubahan Brawijaya X untuk melakukan doa bersama.

"Kenduri Rakyat merupakan doa bersama untuk pasangan AMIN yang akan mengikuti debat 1 capres-cawapres. Ini adalah doa dari rakyat."

Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar debat capres-cawapres sebanyak 5 kali. Debat pertama digelar pada hari ini. Kemudian, debat kedua (Jumat, 22 Desember 2023), debat ketiga (Minggu, 7 Januari 2024), debat keempat (Minggu, 14 Januari 2024), dan debat Kelima (Minggu, 4 Februari 2024). Debat pertama ini untuk pemaparan dan pendalaman visi dan misi dari tiap paslon capres-cawapres.

"AMIN memiliki visi adil makmur untuk semua yang diwujudkan melalui 8 jalan perubahan. Ini yang membedakan AMIN dengan paslon lainnya dari sisi visi dan misi. Pak Anies selalu menegaskan soal kesetaraan dan keadilan yang akan mendasari ideologinya dalam memimpin negeri ini."

Bachtiar berharap agar pemaparan dan pendalaman visi dan misi AMIN pada malam hari ini, khususnya untuk topik hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, dan peningkatan layanan publik,  makin meyakinkan publik terhadap sosok Anies-Gus Imin.

"Tentu kami juga berharap agar para swing voters tidak ragu-ragu untuk menetapkan pilihannya kepada paslon nomor urut 1 AMIN," tegas Bachtiar.

Dia menegaskan, rakyat terus bergerak dan berjuang untuk memperoleh hak-haknya. Rakyat juga dengan sukarela memberikan tenaga, pikiran, dan biaya seperti dalam pendirian Posko TPS Gerakan Rakyat Perubahan."

Posko TPS Gerakan Rakyat

Secara bersamaan, Bambang Sutedjo, Deputi Relawan dan Partisipasi Publik Timnas AMIN, menyampaikan bahwa Timnas AMIN bersama dengan para relawan di seluruh tanah air  mengaktifkan Posko TPS Gerakan Rakyat.

"Timnas AMIN dan para relawan akan terus bergerak untuk mengaktifkan Posko TPS Gerakan Rakyat. Mereka secara sukarela mendirikan posko, belum lama ini Timnas AMIN bersama relawan mendirikan Posko TPS Gerakan Rakyat di Jogja dan Jawa Tengah (Semarang dan Solo Raya) yang bertujuan untuk memperkuat basis dukungan masyarakat terhadap AMIN."

Posko TPS Gerakan Rakyat ini untuk pemenangan paslon nomor 1 Anies-Muhaimin (AMIN) sampai di titik terdepan dan terdekat, yaitu tiap TPS di seluruh Indonesia. Posko Rakyat ini selain mengawal suara pasangan AMIN juga ikut andil dalam mewujudkan pemilu yang jujur, adil, dan demokratis.

Post a Comment for "Timnas AMIN Gelar Kenduri Rakyat & Nobar Debat I Capres di Rumah Perubahan Brawijaya X"